Buah dan sayuran selain enak dikonsumsi juga punya khasiat menyembuhkan. Labu kuning, misalnya, selain enak untuk dibuat kolak, dibuat es, dan bahan tambahan untuk kue, ternyata mengandung vitamin C dan betakaroten yang ampuh mengurangi serangan penyakit asma.
Peneliti penyakit paru-paru dari AS, Gary E Hatch mengatakan, orang yang makan banyak makanan mengandung zat antioksidan (vitamin C dan betakaroten) tinggi mampu mengurangi serangan asma dan penyakit pernafasan lain, dan yang paling ideal adalah labu kuning.
Semakin cerah warna dagingnya (berwarna kuning jingga) semakin tinggi kadar betakarotennya. Nah, jangan lupa menyertakan labu kuning dalam menu jajanan di rumah Anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar